UBHARA JAYA BERGABUNG DALAM VISUAL PARADIGM ACADEMIC PATNER PROGRAM
Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (UBHARA JAYA) resmi menjadi bagian dari Visual Paradigm Academic Partner Program, sebuah inisiatif global yang memberikan dukungan penuh kepada institusi pendidikan dalam mengintegrasikan teknologi digital ke dalam proses pembelajaran.
Melalui kerja sama ini, seluruh sivitas akademika UBHARA JAYA, khususnya dosen dan mahasiswa, mendapatkan akses eksklusif untuk menggunakan Visual Paradigm Online’s Diagramming Tools. Aplikasi ini dikenal sebagai salah satu perangkat terbaik dalam membantu pembuatan diagram, model sistem, flowchart, UML, ERD, BPMN, hingga perancangan arsitektur perangkat lunak yang mendukung aktivitas pendidikan, penelitian, dan pengembangan ilmu pengetahuan.
Keikutsertaan UBHARA Jaya dalam program akademik ini juga memberikan keuntungan tambahan berupa kemudahan akses bagi dosen dalam penyusunan bahan ajar, penelitian, maupun pengembangan kurikulum berbasis digital, serta memperkuat ekosistem Smart Campus yang modern dan inovatif.

As an Academic Partner of Visual Paradigm, Universitas Bhayangkara Jakarta Raya is issued online software tools for educational use, which cover UML, BPMN, ArchiMate, etc.
