Berita Fasilkom Ubhara Jaya

Bekasi, 29 November 2024 – Prestasi membanggakan kembali diraih oleh mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer (Fasilkom) Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (Ubhara Jaya). Farhan Maulana, mahasiswa jurusan Informatika, berhasil meraih Juara 3 dalam ajang Jakarta Smart City Bug Bounty. Kompetisi ini merupak...

Perguruan Tinggi Universitas Bhayangkara Jakarta Raya Fakultas Ilmu Komputer melaksanakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dan Peresmian Gedung dalam rangkaian acara “Kegiatan Peresmian Rumah Transisi Kampus UBJ dan Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat di Wilayah Renzo Edupark Kabupaten...

Berita Fasilkom
 
 
 

Profil

Universitas Bhayangkara Jakarta Raya merupakan perguruan tinggi swasta di bawah naungan dan pembinaan Yayasan Brata Bhakti. Kampus Ubhara Jaya terletak di Jalan Harsono RM No.67 Ragunan Pasar Minggu, Jakarta Selatan dan di Jalan Raya Perjuangan Bekasi Utara, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Ubhara Jaya berkewajiban mewujudkan tujuan pendidikan nasional dengan visi dan misi nya bagi mendukung keberhasilan tugas Kepolisian Negara Republik Indonesia khususnya dan pengembangan kualitas hidup bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara pada umumnya.

Saat ini, Ubhara Jaya telah mengelola tujuh fakultas mulai dari jenjang S1 sampai dengan S3, yakni Fakultas Hukum, Fakultas Teknik, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Ilmu Komunikasi, Fakultas Psikologi, Fakultas Ilmu Pendidikan, dan Fakultas Ilmu Komputer.

Fakultas Ilmu Komputer bediri tahun 2020 dengan memperhatikan perkembangan ilmu pengetahuan bidang Teknologi Informatika dan Komputer.

  • Berdirinya Fakultas Ilmu Komputer (Fasilkom) Universitas Bhayangkara Jakarta Raya tidak terlepas dari sejarah berdirinya Universitas Bhayangkara Jakarta Raya tahun 1995 yang sejak awal pendiriannya telah memiliki program studi Teknik Informatika yang pada saat itu berada dibawah naungan Fakultas Teknik sampai dengan pertengahan tahun 2020.

    Memperhatikan perkembangan ilmu pengetahuan bidang Teknologi Informatika dan Komputer, maka dibentuklah Fakultas Ilmu Komputer berdasarkan Keputusan Ketua Pengurus Yayasan Brata Bhakti nomor : KEP/05/VII/2020/YBB pada tanggal 30 Juli 2020.

  • Fasilkom Ubhara Jaya dilengkapi dengan fasilitas untuk mendukung kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi berupa:

    • Sarana Pembelajaran berupa Ruang Kelas, eLearning/PJJ, dan Laboratorium Baik Online maupun Offline,
    • Ketata Usahaan dan Ruang Konsultasi/Bimbingan dengan Dosen,
    • Perpustakaan, Repositori, dan Publikasi Buku serta Jurnal,
    • Sertifikasi Profesi (LSP), dan
    • Sarana Penunjang Lainnya seperti internet, WiFi, sarana ibadah, olah raga, kegiatan mahasiswa, parkir, ATM, koperasi, kantin, klinik dll.
  • Saat ini Fakultas Ilmu Komputer Universitas Bhayangkara Jakarta Raya memiliki satu Program Studi Informatika dengan peminatan:
    • Peminatan Data Sience
    • Peminatan Software Development
    • Peminatan Infrastruktur dan Keamanan Jaringan